Tutorial 10 - Property Control VB6

Property Control VB6

Pada tutorial-2 yang berjudul "Mengenal IDE VB6", tutorial-3 yang berjudul "Menggunakan Control VB6 " dan tutorial-4 yang berjudul "Konsep Pemrograman VB6", telah dibahas tentang property secara umum, tetapi belum seluk beluk dan cara melakukan setting dan cara mengambil data dari property sebuah object control.

Pada Tutorial ini, akan dibahas secara lengkap khusus tentang property dan cara melakukan setting serta bagaimana mengambil data dari property sebuah control. Karena beraneka ragamnya property dari sebuah control, pada tutorial ini pembahasan yang dilakukan hanya pada property yang bersifat umum atau yang hampir di seluruh control mempunyai property tersebut. Untuk jenis property khusus dari masing-masing control akan dibahas secara terpisah tentang masing-masing pembahasan control.

Property

Property adalah karakteristik yang dimiliki oleh sebuah object yang menjadikan object tersebut mempunyai ciri-ciri yang dapat diatur dan dapat diambil data-data dari object tersebut. Misalkan sebuah object control TextBox mempunyai property posisi kiri (Left), posisi atas (Top), Width, Height, Font, Text dan lain sebagainya.

Untuk melakukan setting property, seperti yang dibahas sebelumnya dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara edit property pada saat desain menggunakan kotak Properties dan dengan cara runtime yaitu dengan kode program seperti contoh berikut ini:


Private Sub Command1_Click()
Text1.Left = 100
Text1.Width = 2500
Text1.ForeColor = vbRed
Text1.BackColor = vbBlack
Text1.Alignment = 2
End Sub

Dari contoh diatas dijelaskan bahwa pada saat event klik control Command1, maka akan melakukan perubahan property dari Text1 sesuai yang didefinisikan. Lalu kapan anda melakukannya secara desain dengan kotak Properties atau dengan runtime; lakukan dengan kotak Properties seandainya pada saat program dijalankan atau runtime, tidak akan terjadi perubahan control tersebut, misalkan label yang menyatakan keterangan input, commandbutton yang menyatakan tombol perintah dan lain sebagainya, jadi gunakan cara dengan runtime hanya jika terpaksa harus digunakan.

Mengambil Data Property

Property dalam control dapat anda ambil nilai datanya, hal ini dapat dilakukan dengan cara menyebutkan property dari kontrol tersebut dan akan menghasikan sebuah nilai data; sehingga seolah-olah property dari control tersebut seperti sebuah variabel (perhatikan dalam pembahasan konsep OOP). Oleh karena itu anda bisa memberikan perintah tambahan seperti mencetak (print), menyimpan ke dalam sebuah variabel atau digunakan sebagai ekspresi. Secara jelas anda bisa lihat contoh program berikut ini:


Private Sub Command1_Click()
Dim NamaBarang As String

NamaBarang = txtNamaBarang.Text

MsgBox NamaBarang
MsgBox txtNamaBarang.Text

IF txtKodeBarang.Text = "HardDisk" Then
txtHargaJual = "1000000"
End If
End Sub

Cukup mudah dan sederhana bukan? Selanjutnya hal yang perlu anda pelajari selanjutnya adalah fungsi dari masing-masing control serta property dari masing-masing control; setelah itu anda sudah siap membuat program yang sederhana dengan VB6.

TIP
Apakah anda akan menggunakan cara edit property lewat kotak properties ataukah dengan cara runtime (lewat kode program), itu adalah pilihan yang menurut anda paling tepat dan nyaman bagi anda, maka lakukanlah! Hanya yang perlu diperhatikan adalah pilihlah cara yang paling relevan dari dua pilihan tersebut dengan seefisien mungkin.
Previous
Next Post »